Belajar ngoding dengan bahasa pemrograman dasar
Daftar Isi Bacaan [Tampil]
Coding is my life, mungkin itu gambaran mengenai teknologi masa
kini, terutama bagi para programmer yang
kesehariannya berkecimpung didunia IT. Perlu juga anda ketahui sebagai wawasan,
ditahun 2019 ini, yang juga merupakan perombakan kabinet Jokowi, dimana terpilihnya
Mentri Pendidikan Dan Kebudayaan RI, Nadiem Makarim. Nadiem Makarin merupakan salah
satu contoh yang sukses dibidang IT, yang telah membangun Startup terbesar di
Asia, yaitu Gojek. Pemerintah sudah semakin gencar terhadap pembelajar coding
di masing-masing sekolah, bahkan informasi terbaru 2019, bahwa belajar coding asar
akan dipelajari di bangku SMP, itu untuk menuju Indonesia Maju. Coding sangat
berpengaruh bagi perkembangan IT kedepannya, sehingga generasi kini diharapkan
mampu menguasai bahasa pemrograman. Bahasa pemrograman merupakan sebuah untaian
kata-kata dalam bentuk instruksi (perintah) yang mampu dipahami oleh komputer. Bahasa
pemrograman wajib dikuasai bagi seorang Developer (pembuat aplikasi).
Kalau membuat aplikasi, pastinya akan mempergunakan bahasa pemrograman
yang sesuai dengan kebutuhan aplikasi yang dikembangkan tersebut. Namun tahukah
anda, bahwa bahasa pemrogaraman yang kini tersedia jumlahnya sangat banyak dan
bervariasi, dari sekian bahasa pemrograman tersebut, pembuat aplikasi akan
menggunakan satu atau dua bahasa pemrogarama saja. Bagi orang awam yang baru
awal belajar coding, tentunya juga harus menyesuaikan kemampuan dan terus
mengasah kemampuan. Jadi jangan takut belajar coding, karena jika satu konsep
saja sudah mengerti, maka nanti secara berlanjut akan paham. Untuk mencari
paham tersebut, anda perlu belajar dari bahasa pemrograman yang basic dulu (pemrograman
dasar). Nah, berikut ini merupakan 10 bahasa pemrograman dasar untuk anda
berlatih coding, diantaranya adalah sebagai berikut.
1.
PHP
Bahasa
pemrograman PHP (PHP Hypertect Pre Processor) merupakan salah satu bahasa
pemrograman dasar yang populer bagi para programmer pemula yang digunakan untuk
pengembangan sebuah situs di internet. Kenapa PHP populer untuk pegembangan
website? Karena bahasa pemrograman PHP mamu mengintegrasikan manajemen basis
data yang anda punya, serta berbagai jenis resource yang digunakan. Bahasa pemrograman
PHP biasanya digunakan untuk membuat situs, seperti facebook dan wordpress Berikut
merupakan keunggulan yang diperoleh dari penggunaan bahasa pemrograman PHP,
diantaranya adalah sebagai berikut.
·
Bahasa pemrograman
PHP berbasiskan bahasa pemrograman yang gratis dan memiiki fitur yang komplit
·
Memiliki fitur
server side scripting yang dapat memungkinkan untuk mengembangka sebuah website
yang dinamis
2.
C++
Bahasa pemrograman
C++ merupakan bawaan turunan dari bahasa pemrograman C (penyempurnaan). Untuk penulisan
script code, bahasa pemrograman C++ dan C hampir sama, hanya saja perbedaannya
adalah dari segi penyelesaian masalah. Untuk bahasa pemrograman C++, masalah-masalah
yang ada, nantinya akan terdistribusi ke masing-masing kelas (class). Kalau bahasa
pemrograman C, menyelesaikan masalah dengan mendistribusikan ke sub-sub masalah
yang lebih kecil.
Selain Bahasa
pemrograman C++ cocok untuk pemula, juga merupakan salah satu bahasa
pemrograman yang cukup populer digunakan di bidang pendidikan, terutama yang
sedang belajar bahasa pemrograman dasar, biasanya banyak digunakan oleh siswa
SMK dan Perguruan Tinggi. Tak hanya itu saja, juga populer dalam pengembangan sebuah
program ataupun software. Contoh software terkenal yang menggunkan bahasa
pemrograman C++ dalam membuat sebuah program adalah Adobe, juga browser yang sering
digunakan, seperti Mozila Firefox.
3.
HTML/CSS
HTML
atau diistilahkan dengan CSS merupakan salah satu bahasa pemrograman dasar yang
bisa anda gunakan bagi yang masih awam belajar coding untuk digunakan dalam
pengembangan website. HTML banyak diterapkan disitus web yang terkemuka di
dunia, seperti halnya Blogspot. Kalau mendengar nama Blogspot, pastinya sudah
tidak asing lagi. Karena sudah sering ditemui ketika browsing di internet. Dengan
menggunakan bahasa pemrograman HTML, website yang anda kemabngkan juga lebih
menarik dan juga interatif. Oleh sebabnya, sebelum membuat website, pastinya
harus memahami HTML.
4.
Java
Script
Java
Script merupakan salah satu bahasa pemrograman yang berfokus pada pengembangan
sebuah situs website. Jika dilihat website yang ada sekarang ini, mayoritas
menggunakan Java Script sebagai bahasa pemrograman utamanya. Hal ini juga
dipengaruhi dari pengembangan bahasa pemrograman Java Script itu sendiri, yaitu
Netecape (perusahaan sistem browser). Oleh sebab itulah Java Script sering
diistilahkan dengan bahasa pemrograman web. Bahasa pemrograman Java Script
sangat mudah dipelajari, dikarenakan juga banyak di support oleh semua web
browser. Dengan menggunakan Node.js, Java Script dapat diterapkan sebagai
bahasa server side.
5.
Java
Bahasa pemrograman
Java merupakan bahasa pemrograman yang basic dan sangat populer sebagai pengembangan
aplikasi. Aplikasi ini banyak diterapkan di aplikasi-aplikasi, baik itu dengan
menggunakan komputer atau smartphone, itulah yang memnyebabkan sangat
populernya bahasa pemrograman Java. Tahukah anda, jika lambang bahasa
pemrograman Java adalah berbentuk kopi yang sedang diseduh, memiliki makna
bahwa bahasa pemrograman Java terinspirasi dari kopi buatan negara Indonesia,
tepatnya di dataran Jawa, kita sebagai orang Indonesia patut berbangga, karna
produk buatan SUN Microsystem pada tahun 1991 ini menggunakan istilah nama Jawa
sebagai nama bahasa pemrogramannya.
Saat ini, hak paten bahasa pemrograman Java
dipegang oleh Oracle.Banyak sekali aplikasi terkenal yang dikembangkan dari
bahasa pemrograman Java, seperti: Android, Windows Phone, Aplikasi di komputer,
PC Dekstop,dll. Selain itu juga, Java memiliki keunggulan yang multi platform (dapat
digunakan diberbagai sistem operasi). Berikut ini merupakan keunggulan dari bahasa
pemrograman Java, diantaranya adalah:
· Berorientasi pada Object Oriented Programming
(OOP)/ Berorientasi Objek.
· Fleksibel dalam pengembangan berkelanjutan
· Memiliki library yang komplit
· Penyusunan script yang gampang
· Jangkauan pasar yang sangat luas karena
banyak pengguna.
Itulah 5 bahasa
pemrograman dasar untuk anda belajar coding. Disinilah anda memulai belajar
awal tentang coding, sebelum anda lebih jauh lagi mengenal bahasa pemrograman
dengan level menengah bahkan level bahasa pemrograman tingkat tinggi. Sangat tidak
dianjurkan untuk memulai pemrograman yang memiliki tingkat level tinggi, karena
harus yang basic dulu anda kuasai. Karena dari segi tampilannya berbeda, jika
yang basic atau dasar pastinya sangat user friendly jika dibandingkan dengan
yang sudah level tinggi, yang membutuhkan algoritma yang kompleks. Nanti pada
artikel selanjutnya akan dibahas mengenai bahasa pemrograman yang lebih menegah dan tinggi
yang perlu anda kuasai, sehingga anda menajdi programmer yang handal dibidang
IT.
mantap gan artikel tentang bahasa pemrograman dasar nya. bisa jadi referensi buat belajar nih.
ReplyDeleteyaps, semoga nantinya jadi programmer handal...
Delete