DMCA.com Protection Status Membayar Listrik, BPJS, Pulsa, Serta Bertransaksi Lebih Mudah dan Aman Menggunakan Aplikasi Dompet Digital (DANA) - Review Teknologi Sekarang

Saturday, 18 January 2020

Membayar Listrik, BPJS, Pulsa, Serta Bertransaksi Lebih Mudah dan Aman Menggunakan Aplikasi Dompet Digital (DANA)

Membayar Listrik, BPJS, Pulsa, Serta Bertransaksi Lebih Mudah dan Aman Menggunakan Aplikasi Dompet Digital (DANA)

Daftar Isi Bacaan [Tampil]


Bali, 18/1/2020 – Dizaman teknologi yang super cepat berkembang ini, sebenarnya banyak hal yang sudah berubah, baik itu dari sisi teknologi ataupun dari segi teknis lainnya. Kini, ditahun 2020, apakah anda mengalami kesusahan dalam membayar iuran BPJS? Susah membayar listrik, atau tidak tahu alternatif dalam transfer uang?. Jangan sampai gaptek ya, walaupun anda gaptek, tapi jika anda pelan-pelan berubah dalam mengikuti tren teknologi, maka anda akan terbiasa dalam penggunaan online dan lebih transparan dalam hal apapun itu, entah membayar listrik, BPJS, serta hal lainnya. Itulah juga didalamnya, peran andil anda dalam pemanfaatan teknologi berupa aplikasi yang sudah disediakan oleh instansi-instansi tertentu. Daripada anda menunggu antrian yang panjang, lebih baik anda gunakan jari tangan anda dalam menyelesaikan persoalan anda, dan bisa dari tumah lho, tanpa harus datang ke instansi, keren kan? Nah, kini ada aplikasi yang tak kalah keren juga, nama aplikasinya adalah DANA, yaitu Dompet Digital Indonesia. Mau tahu lebih lanjut mengenai aplikasi ini? Review Tech akan mengulasnya lebih mendalam, yuk simak kelanjutan artikel ini.

1.    Apa itu aplikasi DANA?
     Meskipun tergolong aplikasi baru, namun aplikasi ini sudah memikat hati banyak orang ditahun 2019 yang lalu. Ya memang memikat, hal tersebut karena dapat membayar berbagai keperluan dengan mudah dan cepat, seperti: membayar listrik, telepon, BPJS, Pulsa handphone, tak hanya itu saja, aplikasi DANA juga dapat bertransfer uang secara gratis ke sesama pengguna aplikasi DANA, cukup hanya dengan menggunakan nomor ponsel/QR code. Aplikasi DANA ini adalah aplikasi buatan PT Espay Debit Indonesia Koe, sebenarnya sudah dirilis pada tanggal 28 September 2018, dan terakhir kali diupdate pada tanggal 26 Desember 2019. Tak tanggung-tanggung, aplikasi DANA sudah di instal sebanyak 10+ juta download, dan ukuran filenya juga cukup lumayan ringan, yaitu Cuma berkisar 14,12 Mb. Bagi anda yang berminat lebih lanjut tentang aplikasi DANA, bisa menginstalnya dengan mengklik link berikut ini: Download Aplikasi DANA (Dompet Digital Indonesia).



2.    Keunggulan dari Aplikasi DANA
     Aplikasi DANA (Dompet Digital Indonesia) memiliki beberapa manfaat yang bisa ditawarkan oleh penggunanya. Aplikasi online ini memiliki jumlah unduhan yang cukup banyak, sehingga efeknya dapat dirasakan oleh masyarakat Indonesia. Nah, berikut adalah beberapa keunggulan yang dimiliki dari aplikasi DANA ini, diantaranya adalah sebagai berikut.

·      DANA adalah aplikasi yang aman
     DANA adalah Dompet Digital Indonesia yang aman, terpercaya dan bisa diandalkan dimanapun dan kapanpun saja. Dengan DANA, anda bisa bertransaksi non-tunai, bahkan non-kartu untuk kebutuhan sehari-hari, mulai dari transaksi pembayaran offline, hingga bayar tagihan dan cicilan secara online. DANA juga mempunyai banyak fitur yang membuat pengalaman transaski anda dengan aman, tanpa takut data-data akan tersadap ataupun error lainnya, jadi keamanan sangat sangat terjamin.

·      Scan code QR untuk membayar
     Pembayaran di kasir jadi lebih praktis dan cepat dengan menggunakan kode QR DANA. Jadi, cara ini sangat efektif dan tidak perlu lagi susah payah cari recehan atau bukak kartu rekening untuk membayar pembelian yang dibeli. Cukup hanya dengan mencscan kode QR DANA saja, maka semuanya sudah tuntas, wow kerenkan?

·      Kirim dan terima uang semudah kirim pesan
     Transfer uang, bebas biaya admin dan tak perlu lagi nomor rekening bank, cukup nomor ponsel penerimanya saja. Anda juga dapat menunjukkan kode QR DANA anda untuk terima uang.teknologi semakin canggih, sehingga kita juga dituntut untuk inovasi dalam pengelolaan uang yang kini telah tersaji di aplikasi DANA.

·      Bayar tagihan tanpa repot
     Zaman sekarang masih juga mau repot? Nggak kali ya. Kini, anda bisa menggunakan aplikasi DANA tanpa ribet dalam melakukan berbagai hal, seperti: membeli pulsa, Paket data, bayar cicilan, bayar tagihan seperti listrik,air, BPJS, asuransi dengan mudah, nyaman dan cepat. Bagi anda yang belum mencoba, bisa coba mengunduh aplikasi ini untuk memudahkan aktivitas anda dalam bertransaksi.

·      Saldo dana atu saldo kartu bank?
     Anda dengan mudah bisa memilih pembayaran menggunakan Saldo DANA atau Kartu Kredit Debit dan Kartu Kredit anda sudah tersimpan dengan aman di DANA. Jadi, ini adalah salah satu alternatif yang ditawarkan untuk memudahkan penggunanya dalam bertransaksi, yang bisa dilipih menggunakan saldo DANA atau saldo kartu bank anda.

·      Dana surprize
     Sekali dayung, anda bisa dapat cash back dan untung, dengan transaksi minimal Rp.200.000,- ribu andabisa mendapatkan token untuk main DANA Surprize, dan menangkan juga berbagai voucher pilihan. Jadi, maksimalkan kesempatan ini untuk anda perunakan, tak hanya bermanfaat, tapi juga memberi surprize bagi penggunanya.

·      Informasi terbaru lain mengenai aplikasi DANA
     Selain yang sudah dijelaskan sebelumnya, berikut juga terdapat beberapa informasi terbaru lainnya mengenai aplikasi DANA ini, seperti: (a) Proses scan makin canggih, buka menu Pay dan langsung scan; (b) pilih DANA sebagai gaya hidup, sekarang anda bisa pasang layanan favorit dihalaman utama; (c)membayar tagihan air dengan mudah dengan adanya 200 penyedia air baru; (d) mulai Desember lalu, aplikasi DANA mendukung Android versi 4.4 keatas.

     Dengan adanya kemudahan teknologi, terutama dalam mengelola keuangan anda, kini telah tersedia Aplikasi DANA. Aplikasi ini dapat memudahkan penggunanya, seperti untuk membayar tagihan listrik, pulsa, bayar BPJS,serta bertransaksi dengan mudah, nyaman dan cepat. Banyak sekali keuntungan yang diperoleh dengan menggunakan aplikasi ini, walaupun aplikasi ini baru, namun penggunanya sudah mencapai 10+ juta download, jadi hal ini sudah pasti akan terus bertambah seiiring dengan kepuasan pengguna dan juga inovasi yang akan terus berkembang. Bagi anda yang belum download, silakan saja download, sehingga anda merasa tidak ribet lagi dalam membayar tagihan belanja anda. Itulah review dari Review Tech mengenai aplikasi DANA, semoga bermanfaat.

No comments:
Write Comments