Cara lengkap daftar akun DANA Premium (Credit image: DANA/Google Play) |
Mengelola keuangan bagi sebagian orang sangat ribet, apalagi
jika tidak memiliki dompet digital seperti DANA, OVO, Go-Pay, LinkAja dan masih
banyak lagi. Dengan memiliki dompet digital tersebut, maka akan mempermudah
proses transaksi.
Banyak kemudahan yang bisa dirasakan, bahkan bisa menghemat
sebagian uang di dompet dan tenaga. Misalnya, membayar listrik, bpjs, pulsa dari
rumah saja dengan dompet digital tersebut.
Atau mungkin bagi kalian yang lebih menyukai aplikasi belanja online seperti Shopee, Tokopedia, BukaLapak, BliBli dan lain-lain
untuk membeli paket data internet secara online bisa gunakan dompet
digital.
Apakah kalian belum mempunyai akun DANA? Di artikel ini,
Review Tech akan memberikan tutorial mengenai cara membuat akun DANA Premium 5
menit berhasil verifikasi tanpa ribet. Namun sebelum mendaftar di akun DANA,
simak mengenai aplikasi DANA itu sendiri.
Apa Itu Aplikasi DANA?
Aplikasi DANA adalah salah satu aplikasi dompet digital (E-Wallet)
yang dapat digunakan untuk bertransaksi dalam bentuk non tunai dan non kartu. Dengan
DANA, kalian dapat bertransaksi dimana dan kapan saja.
Bagi kalian yang belum memiliki kartu debit (ATM) seperti
BNI, BRI, Mandiri, BCA dan lain sebagainya, maka dompet digital ini bisa
menjadi alternatif. Selain aman, juga diawasi oleh dewan OJK (Otoritas
Jasa Keuangan).
Perbedaan
Dompet Digital DANA, OVO, GoPay, Link Aja
Walaupun sama-sama aplikasi dompet digital, DANA, OVO, GoPay
dan Lin kAja memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Biasanya, di
kota-kota besar banyak masyarakat yang memanfaatkan E-Wallet ini.
Untuk saat ini, ke-empat aplikasi tersebut memiliki
popularitas yang begitu tinggi dan dikenal masyarakat Indonesia. Dari
kepopuleran tersebut, tak sedikit masyarakat yang dibingungkan untuk memilih,
apakah menggunakan DANA, OVO, GoPay dan Link Aja? Dan inilah perbedaannya yang
wajib kalian ketahui.
DANA
Aplikasi DANA
dikembangkan oleh PT Espay Debit Indonesia Koe, yang pertama kali dirilis pada
tahun 2018. Aplikasi DANA sudah di instal sebanyak 10 juta+ pengguna Android.
·
Kelebihan
Aplikasi DANA
1. Dapat digunakan bertransaksi online di E-Commerce
2. Dapat melakukan transfer ke Bank
3. Bisa untuk bayar tagihan bulanan
4. Dapat melakukan top up saldo
5. Tarik saldo bisa lewat Alfamart
6. Tersedia promo menarik
7. Informasi data yang terjamin
8. Diawasi OJK
9. Bisa investasi Reksadana
10. Dan lain-lain.
·
Kekurangan
Aplikasi DANA
1. Saldo dan transaksi minimal 20 juta
2. Transfer gratis ke bank maksimal 10x
3. Tidak ada kantor cabang.
OVO
Aplikasi OVO dikembangkan
oleh PT Visionet Internasional yang dirilis pada 9 Agustus 2016, dan kini sudah
di instal sebanyak 10 juta+ pengguna di Google Play. Jika kalian tertarik
menggunakan OVO, silakan daftar OVO di hp dan untuk transfer, silakan
akses cara transfer OVO ke Bank.
·
Kelebihan
Aplikasi OVO
1. Akses yang luas diberbagai merchant
2. Transaksi lengkap 24 jam
3. Memiliki OVO Points
4. Top up mudah ke mobile banking, internet banking, ATM
5. Bebas transfer
6. Lebih hemat dengan voucher dan promo
7. Terdapat layanan OVO Invest
8. Dan lain-lain.
·
Kekurangan
Aplikasi OVO
1. Masih ada beberapa fitur tagihan yang belum lengkap
2. Perlu melakukan upgrade ke OVO Premiere
GoPay
Aplikasi GoPay
dikembangkan oleh PT Aplikasi Karya Anak Bangsa yang dirilis pada tanggal 18
Desember 2014, dan kini sudah di instal sebanyak 50 juta+ pengguna Android.
Berikut adalah beberapa keunggulan dan kekurangan GoPay, yaitu:
·
Kelebihan Aplikasi
OVO
1. Dapat melacak dan mengecek penggunaan lewat Gopay Diary
2. Keamanan terjamin lewat PIN
3. Pembayaran GoPay lengkap seperti GoFood, GoCar dan lain lain
4. Upgrade ke GoPay Plus
5. Penyimpanan saldo sampai 10 juta
6. Transfer ke rekening bank
7. Tersedia fasilitas PayLater untuk mencicil barang
8. Dan lain sebagainya.
·
Kekurangan
Aplikasi GoPay
1. Belum ada program paylater
2. Fitur pembayaran E-Wallet masih sedikit
LinkAja
Link Aja adalah aplikasi
yang dikembangkan oleh PT Fintek Karya Nusantara yang dirilis pada tanggal 18
Desember 2014 dan sudah di download sebanyak 10 juta+ pengguna Android. Berikut
adalah kelebihan dan kekurangan Link Aja.
·
Kelebihan
Aplikasi Link Aja
1. Transaksi mudah kapan dan dimanapun
2. Alat pembayaran di berbagai merchant seperti makanan, kereta
api, dll
3. Tersedia promo menarik hingga 50%
4. Top up dan transfer begitu mudah dan banyak pilihan
5. Mempermudah pembayaran tagihan seperti bayar listrik, bpjs,
paket data dan lain-lain
·
Kekurangan
Aplikasi Link Aja
1. Masih terdapat banyak merchant yang belum bekerjasama dengan
Link Saja
2. Belum sepopuler OVO dan GoPay.
Apa
Itu Akun DANA Premium?
DANA merupakan aplikasi E-Wallet atau dompet digital yang
dimana penggunanya dapat menyimpan uang. Aplikasi DANA tidak jauh berbeda
dengan aplikasi OVO, GoPay dan Link Aja yang memiliki fitur upgrade ke premium.
Ketika kalian sudah memiliki akun DANA, maka untuk bisa
bertransaksi dengan limit tertentu, maka perlu melakukan upgrade ke premium.
DANA Premium adalah akun yang menawarkan benefit menarik dengan fitur fitur
yang lengkap atau komplit.
Keuntungan
Upgrade ke Akun DANA Premium
Perlu kalian ketahui, bahwa ada beberapa keuntungan melakukan
upgrade ke akun DANA Premium. Dan berikut adalah beberapa keuntungan
menggunakan DANA Premium, yaitu:
1.
Mudah
melakukan Top Up saldo hanya minimal Rp.10.000- saja melalui transfer bank, via
ATM, kartu kredit dan mini market
2.
Transfer dana
ke rekening bank atau antar pengguna DANA tanpa ribet
3.
Terdapat
promo eksklusif yang bisa didapatkan
4.
Dapat menarik
saldo DANA ke rekening bank
5.
Fitur
pembayaran tagihan yang lebih beragam
6.
Ada ribuan
merchant tersedia, seperti BukaLapak, BNI, BCA, BPJS Kesehatan, Cinema XXI dan lain-lain.
Cara
Upgrade Akun DANA Premium di HP
Bagi kalian yang belum memiliki akun DANA, dan ingin
membuatnya, Review Tech sudah menyiapkan langkah-langkah cara mendaftar akun
DANA lengkap dengan upgrade ke akun DANA Premium agar mendapatkan fitur-fitur
yang lebih lengkap. Berikut adalah cara daftar hingga upgrade akun DANA
Premium di hp, yaitu:
Download dan Instal Aplikasi DANA
Karena
di tutorial ini, reviewsteknologiku.tech memberikan panduan yang lengkap, maka
hal pertama yang dilakukan adalah dengan mendownload dan menginstal aplikasi
DANA di smartphone. Untuk kode referral (cahback saldo Rp.30.000) bisa pakai kode ini: eymX8Q. Berikut ini adalah cara mendownload dan instal apk DANA,
yaitu:
1. Silakan download aplikasi DANA di
Google Play (file size 29 Mb) kemudian instal dan jalankan
2. Silakan masukkan nomor hp yang aktif
3. Maka kalian akan mendapatkan kode OTP
DANA sebanyak 4 digit
4. Silakan masukkan kode OTP tersebut
5. Maka secara otomatis akan dialihkan
ke halaman selanjutnya, silakan klik tombol “Lewati” yang ada di pojok
kanan atas
6. Buat kode PIN rahasia dan masukkan
lagi kode PIN tersebut untuk memastikan
7. Selamat, akun DANA sudah berhasil
dibuat
8. Perlu diketahui juga mengenai fungsi
tombol yang ada dibagian paling atas seperti Pindai (Scan kode QR), Isi Saldo
(top up lewat transfer, dll), Kirim (transfer uang) dan Minta (minta uang? Pakai
DANA).
9. Untuk selanjutnya, silakan lakukan
upgrade ke akun DANA Premium.
Upgrade dan Verifikasi Akun DANA ke Premium
Sebelum
melakukan upgrade dan verifikasi akun DANA ke Premium, hal yang dipersiapkan
terlebih dahulu adalah E-KTP fisik, serta beberapa dokumen lainnya yang
alternatif seperti paspor dan KK. Berikut adalah panduan upgrade dan verifikasi
akun DANA menjadi DANA Premium, yaitu:
1. Pada
bagian halaman utama aplikasi DANA, silakan lihat paling bawah dan cari menu “Saya”
atau akun kalian
2. Klik
tombol “Verifikasi Akun Anda”
3. Akan
muncul notifikasi “Cara jadi DANA Premium”, silakan klik tombol “Daftar
Sekarang”
4. Siapkan
E-KTP fisik dan klik tombol “Mulai Yuk”
5. Silakan
foto E-KTP kalian dengan posisi yang tepat, jangan sampai terkena sinar matahari
yang berlebihan agar data di E-KTP bisa dibaca dengan baik
6. Jika
muncul notifikasi “Mohon pastikan seluruh informasi pada KTP dapat
terbaca dengan jelas”, silakan lakukan kembali pengambilan foto KTP
sampai benar-benar berhasil
7. Jika
berhasil, selanjutnya melakukan verifikasi wajah (foto selfie). Langkah ini
dilakukan sesuai ketentuan Bank Indonesia
8. Maka
secara otomatis data di KTP bisa di inputkan otomatis oleh sistem, selanjutnya
klik tombol “Kirim”
9. Bagaimana
jika tidak berhasil saat verifikasi foto? Jika foto E-KTP tidak jelas, silakan
gunakan SIM, Passport, Ijazah dan Buku Nikah
10. Silakan
upload data tersebut sampai berhasil terkirim
11. Akan
muncul notifikasi “Datamu sudah dikirim”. Klik tombol “Lihat Detail”
12. Akan
muncul informasi proses status DANA Premium maksimal 2 hari kerja
13. Berdasarkan
pengalaman, proses upgrade ke DANA Premium disetujui hanya perlu waktu 5 menit
saja
14. Tunggu
proses verifikasi berhasil.
Penyebab
Proses Verifikasi DANA Premium Gagal
Ketika ingin melakukan upgrade ke akun DANA Premium, tentu
harus melanjutkan beberapa proses yang harus dimasukkan. Hal utama yang
dilakukan adalah menyiapkan E-KTP serta beberapa dokumen lainnya.
Setelah memasukkan beberapa dokumen yang disuruh oleh sistem,
muncul notifikasi bahwa akun kalian tidak bisa diverifikasi karena alasan
tertentu. Apa penyebab dari hal tersebut? berikut adalah beberapa alasan kalian
gagal melakukan upgrade akun DANA Premium, yaitu:
1.
Foto E-KTP yang diambil buram, sehingga menyebabkan
data-data informasi tersebut tidak terekam di sistem aplikasi DANA
2.
Kesalahan pada verifikasi identitas KTP, pastikan nomor KTP, KK
(Kartu Keluarga) serta identitas lainnya disesuaikan agar valid (benar).
3.
NIK & Selfie tidak
sesuai dengan foto E-KTP
4.
Dokumen pendukung tidak cocok
dengan KTP dan selfie
5.
KTP sudah pernah didaftarkan di
DANA
6.
Terdeteksi upaya pemalsuan atau
kejahatan melawan hukum
Cara
Mengatasi Akun DANA Premium yang Gagal Verifikasi
Tidak perlu khawatir jika
akun DANA kalian masih belum bisa melakukan upgrade ke akun DANA Premium.
Silakan perhatikan tips berikut ini mengenai cara mengatasi tidak bisa upgrade
DANA Premium yang gagal, yaitu:
1.
Foto Tidak Jelas
Jika verifikasi akun DANA
Premium gagal, hal utama yang menjadi penyebab adalah foto E-KTP yang buram,
atau tidak bisa terbaca oleh sistem. E-KTP memiliki beberapa identitas, seperti
nama dan tempat tanggal lahir.
Jika foto yang kalian unggah
(upload) memiliki resolusi rendah, maka sebelum melakukan verifikasi, silakan
di posisikan kameranya dengan baik. Lihat juga pengaruh sinar cahaya matahari
yang berlebihan bisa membuat kualitas foto menjadi agak sedikit tidak terlihat.
Berdasarkan pengalaman dari
reviewsteknologiku.tech yang pernah melakukan verifikasi akun DANA Premium dan
pernah gagal dalam melakukan verifikasi karena foto buram.
Jadi, solusinya adalah
mengatur posisi kamera yang pas dan pengaturan cahaya. Jika tetap gagal, kalian
bisa foto hanya E-KTPnya saja secara terpisah, kemudian upload ke sistem
verifikasi DANA.
2.
Data Sudah Terdaftar atau salah memasukkan nomor
E-KTP/KK
Tak hanya kasus foto E-KTP
yang buram, kemarin juga Review Tech salah input nomor E-KTP yang menggunakan
nomor KK. Walaupun ini jarang terjadi, tetapi hal ini juga berdampak pada
proses verifikasi identitas.
Perlu diketahui juga, bahwa
untuk mendaftar akun DANA Premium hanya menggunakan 1 data saja. misalnya,
kalian membuat akun DANA menggunakan nomor EKTP yang sama, maka ketika ingin
membuat akun DANA yang baru tidak bisa dilakukan.
Jadi, jika gagal dalam situasi seperti ini,
pastikan kalian untuk mengecek nomor EKTP kalian yang masih belum digunakan
untuk daftar.
Kesimpulan
Aplikasi DANA adalah salah satu dompet digital (E-Wallet)
yang terdaftar resmi dan diawasi oleh OJK. Dengan aplikasi DANA, proses
transaksi menjadi begitu sangat mudah dan cepat.
Ketika mendaftar akun DANA, tentu jika ingin menikmati
fitur-fitur lainnya harus melakukan upgrade ke akun DANA Premium secara gratis.
Untuk melakukan verifikasi tersebut, hal yang disiapkan adalah E-KTP, KK, serta
identitas alternatif lainnya jika mengalami gagal verifikasi. Pastikan juga
foto yang di upload tidak buram dan tidak salah menginputkan identitas.
No comments:
Write Comments