DMCA.com Protection Status 3 Cara Membuat Link Google Meet Terjadwal (Besok & Nanti) - Review Teknologi Sekarang

Thursday, 8 July 2021

3 Cara Membuat Link Google Meet Terjadwal (Besok & Nanti)

Cara membuat link Google Meet terjadwal untuk besok atau nanti di hp Android dan laptop yang bisa di share ke WhatsApp dengan mudah dan cepat.

Daftar Isi Bacaan [Tampil]

cara membuat link google meet terjadwal untuk besok

Cara membuat link Google Meet terjadwal di hp atau pc begitu mudah, cepat dan tanpa perlu menginstal aplikasi tambahan yang membuat ribet. Di dunia yang serba digital, ditambah dengan situasi seperti sekarang ini, menuntut kita untuk menerapkan teknologi, salah satunya adalah Google Meet.

 

Dari yang biasanya rapat secara offline, kini mau tidak mau harus beralih menggunakan aplikasi online, seperti Zoom, Google Meet, serta beberapa aplikasi meeting lainnya.

 

Namun, tidak semua aplikasi memiliki fitur yang komplit didalamnya. Oleh sebab itu, penggunaan disesuaikan dengan kebutuhan dan budget. Jika menggunakan aplikasi meet yang berbayar (premium) maka, sudah dipastikan memiliki fitur yang lebih.

 

Bagi kalian yang ingin meet dengan rekan kerja, pendidikan, serta yang lainnya yang ingin menggunakan secara gratis (free), maka bisa menggunakan Google Meet. Kalian bisa mengatur waktu untuk meet, entah itu untuk hari ini, besok atau nanti. Bagaimana cara membuat link di Google Meet? Berikut adalah ulasan lengkapnya.

 

 

Apa Itu Google Meet?

Jika kalian bingung untuk menggunakan aplikasi seperti apa saat melakukan rapat online dan bersifat gratis, maka solusinya adalah dengan menggunakan Google Meet. Apa itu Google Meet? Aplikasi Google Meet adalah salah satu aplikasi layanan komunikasi video terbaik buatan Google, yang bisa digunakan untuk melakukan rapat virtual secara gratis dan mudah.

 

Google Meet di era teknologi ini, begitu berperan penting dalam menjalin sebuah komunikasi, entah itu menggunakan video dan audio. Google Meet juga bisa kalian terapkan di program kuota edukasi atau conference.

 

Google Meet ini begitu direkomendasikan untuk para pendidik yang ingin melakukan tatap muka kepada peserta didiknya, industri, dan lain-lain. Untuk lebih lengkapnya bisa kalian akses langsung situs resmi Google Meet.

 

 

 

Apa Itu Link Google Meet?

Untuk bisa melakukan meeting virtual, maka tentu harus ada yang memberikan link Google Meet. Jika kalian sebagai admin, maka kalian yang harus menyiapkan link tersebut, dan peserta lainnya hanya mengklik link dan siap join.

 

Apa itu link di Google Meet? Link tersebut merupakan serangkaian kode acak, kombinasi angka dan huruf yang bisa dibagikan kepada peserta lainnya. Setelah kalian membuat link, maka bisa dibagikan lewat platform media sosial seperti WhatsApp, Facebook, Instagram dan lain-lain. 

 

 

 

Apa Fungsi Link Google Meet?

Review Tech sudah menjelaskan secara umum mengenai apa fungsi dari link Google Meet dari paparan sebelumnya. Namun, disini akan dijelaskan secara ringkas point-point saja. Berikut adalah beberapa fungsi link Google Meet, yaitu:

 

1.  Untuk menghubungkan peserta lain dengan admin

2.  Untuk mengumpulkan dan melakukan join rapat lewat virtual

3.  Agar peserta lain tidak bisa ikut dalam rapat (jika disetting private).

 

Jadi, pada dasarnya fungsi dari link Google Meet ini adalah untuk memberikan akses langsung kepada peserta yang ingin bergabung dalam sebuah rapat virtual. Tanpa link Google Meet ini, maka peserta tidak bisa ikut berpartisipasi.

 

 

 

Fitur Google Meet

Sebelum kalian membuat link Google Meet terjadwal untuk hari ini, besok dan nanti, maka bisa memperhatikan beberapa fitur yang telah disediakan Google. Apa saja fitur yang ada di Google Meet? Berikut adalah beberapa fitur tersebut.

 

1.  New Meeting : membuat meeting

2.  Enter code or link : memasukkan kode link yang sudah didapat

3.  Setting : mengatur audio, video dan general

 

Saat kalian mengklik tombol “New Meeting” maka ada beberapa fitur menu yang tersedia, diantaranya adalah sebagai berikut.

1.  Create a meeting for later : membuat meet untuk nanti

2.  Start an instant meeting : mulai melakukan meet secara mudah

3.  Schedule in Google Calendar : membuat link sesuai waktu yang diinginkan. Nanti kalian bisa atur settingan hari dan tanggalnya menggunakan Google Calendar.

 

 

 

Cara Membuat Link Google Meet Terjadwal di HP & PC

Pada kesempatan ini, reviewsteknologiku.tech akan membahas mengenai cara mudah membuat link Google Meet terjadwal menggunakan hp atau laptop. Dengan link yang terjadwal, kalian bisa mengatur waktu terbaik (bisa disesuaikan) untuk melakukan meeting virtual bersama.

 

Dari sekian cara ini, Review Tech merekomendasikan menggunakan Google Calendar yang sudah tersedia di fitur Google Meet. Kenapa Google Calendar? Karena bisa disetting sesuai keinginan dan bisa juga digunakan sekaligus hari ini, besok atau nanti. Untuk selengkapnya, berikut adalah cara membuat link Google Meet terjadwal di hp dan pc.

 

Sebelum membuat link Google Meet, pastikan kalian sudah memiliki browser seperti Google Chrome. Jika belum menginstal, silakan lakukan instal browser Google Chrome di hp atau pc. Untuk menambah kelancaran saat meeting, lakukan update Google Chrome.

 

 

Membuat Link Google Meet Terjadwal Menggunakan Google Calendar

Cara pertama yang bisa digunakan untuk membuat link terjadwal di Google Meet adalah dengan menggunakan fitur Google Calender yang telah tersedia di aplikasi Google Meet itu sendiri. Berikut adalah langkah-langkah membuat link Google Meet terjadwal untuk sekarang, besok dan nanti.

 

1.  Silakan ketikkan “Google Meet” di search engine. Atau bisa klik situs Google Meet disini

2.  Maka akan muncul tampilan berikut ini, silakan kalian pilih “New Meeting”

klik new meeting di google meet


3.  Kemudian pilih “Schedule in Google Calendar”

pilih schedule google calendar di google meet


4.  Pada bagian “Add Title” silakan isi nama meeting yang ingin dibuat. Misalnya Rapat Intern kerja

5.  Silakan atur jadwal waktu dan hari untuk melaksanakan meeting. Perhatikan antara jam PM dan AM. Misalnya, kalian rapat jam 4 sore - /9 malam, maka kalian membuat dari jam 4.00 PM – 8.30 PM. Kalau rapatnya pagi, maka menggunakan AM

atur jadwal meeting di google meet


6.  Klik tombol “Save” yang ada di bagian atas

7.  Maka akan muncul tampilan kalender, silakan klik jadwal yang ada di kalender tersebut (berwarna biru)

cek kembali ajdwal di google meet


8.  Untuk mendapatkan kode link Google Meet, silakan klik tombol kotak yang ada di samping kanan (Copy conference info)

copy link google meet


9.  Silakan buka notepad (jika pengguna laptop), kemudian pastekan disana, maka akan muncul link Google Meet. Atau kalian bisa langsung copy saja link kode yang ada dibawah tombol “Join with Google Meet”. Kode tersebut merupakan link Google Meet yang sudah siap digunakan untuk meeting.

paste link google meet via pc


10.  Silakan klik Join untuk bergabung atau memulai meeting

klik join untuk melakukan meet


11.  Google Meet siap digunakan untuk rapat bersama anggota.

google meet siap digunakan


 

 

Membuat Link Google Meet untuk Nanti

Cara kedua yang bisa digunakan untuk membuat link Google Meet untuk nanti adalah dengan menggunakan fitur yang telah disediakan di Meet, yaitu “Create meeting for later”. Ini artinya, kalian bisa membuat link untuk digunakan nanti. Seperti apa caranya? Berikut adalah panduannya.

 

1.  Seperti biasa, buka situs Google Meet

2.  Pilih bagian “New meeting” >>> klik “Create meeting for later”

3.  Akan muncul kode link, silakan di copy

4.  Silakan pastekan di halaman Google, atau bisa dikirim ke berbagai jenis platform media sosial seperti WhatsApp dan lain-lain

5.  Jika sudah, meeting bisa dilakukan. Perhatikan juga, bahwa link Google Meet dengan menggunakan cara ini hanya bisa digunakan sekali pakai. Jadi, jika menggunakan fitur ini, lebih cocok untuk digunakan sekarang, nanti dengan sekali meet.

 

 

Membuat Link Google Meet Secara Instant

Cara ketiga yang bisa digunakan untuk membuat link Google Meet, yaitu dengan cara instant. Cara tersebut juga tersedia di fitur Google Meet. Dengan membuat seperti cara ini, maka akan lebih cepat dan bisa digunakan sekarang (hari ini). Seperti apa caranya? Berikut adalah cara membuat link Google Meet instant.

 

1.  Buka aplikasi Google Meet di browser Google Chrome atau sejenisnya

2.  Selanjutnya klik “New Meeting”

3.  Pilih bagian “Start an instant meeting”

4.  Maka akan muncul link Google Meet. Kalian bisa klik tombol “Add others” untuk menambahkan teman yang akan diajak meet, caranya dengan memasukkan alamat email teman tersebut. Atau kalian cukup copy kode link Google Meet yang sudah tersediakan tersebut. cara ini lebih cocok digunakan untuk melakukan meet dalam keadaan mendadak, dan bisa dilakukan sekarang tanpa harus setting tanggal.

membuat link google meet secara instant


 

 

Kesimpulan

Membuat link Google Meet bisa dilakukan melalui perangkat mobile dan desktop. Melakukan rapat virtual menggunakan Google Meet begitu mudah dan simpel, cukup hanya dengan mengakses situs web dan membuat link.

 

Untuk membuat link Google Meet, bisa disetting sesuai jadwal yang diinginkan, entah itu hari ini, besok atau nanti. Di fitur Google Meet sendiri, sudah disediakan menu-menu yang bisa dipilih, seperti create meeting for later, start an instan meeting dan schedule in Google Calendar.

 

Setiap fitur memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, sehingga disesuaikan dengan kebutuhan. Misalnya, kalian hanya ingin mengadakan rapat virtual saat hari libur (Sabtu dan Minggu), maka bisa diatur lewat Google Calendar.


No comments:
Write Comments