Sumber Gambar: reviewsteknologiku.tech (Cara mengaktifkan mode gelap WA) |
Mengaktifkan mode gelap WhatsApp (WA)
kini semakin mudah dan bisa mendukung berbagai platform, entah itu Android dan
iPhone (iOS). Penggunaan dark mode tersebut bisa menjadi alternatif untuk tetap
menjaga kesehatan fisik, terutama mata dari sinar radiasi smartphone.
Bagi kalian yang menggunakan WhatsApp
secara aktif setiap hari untuk mengirim pesan, kalian bisa mencoba menggunakan
fitur dark mode yang ada di aplikasi tersebut. Untuk pembahasan lebih lanjut,
berikut ini adalah ulasan lengkapnya mengenai mode gelap WA.
Apa Itu Fitur
Mode Gelap WhatsApp?
Fitur mode gelap atau bisa disebut
dengan dark mode adalah salah satu opsi yang telah disediakan oleh WhatsApp
untuk mengubah tampilan dengan latar belakang gelap. Fitur ini biasanya
digunakan untuk menetralkan cahaya smartphone.
Mode gelap ini begitu penting dalam
sebuah aplikasi, berbagai platform media sosial seperti Facebook,
Twitter, TikTok, Youtube juga telah mendukung hal tersebut. Sehingga, ketika
kita menggunakan FB menjadi lebih aman dan nyaman.
Dimana letak fitur mode gelap WhatsApp?
Jika kalian tertarik, fitur dark mode tersebut ada dibagian menu setelan.
Silakan cek pada bagian tema, akan muncul fitur mode gelap. Kalian bisa setting
sesuai keinginan, atau bisa dikembalikan lagi jika ingin mode terang.
Apakah Mode Gelap Bisa di WhatsApp GB?
Untuk menggunakan mode gelap, selain
menggunakan WhatsApp utama, kalian juga bisa menggunakan fitur dark mode
tersebut di WhatsApp GB yang
notabene lebih ringan dan cepat.
Penempatan fitur mode gelap di WhatsApp
GB juga hampir sama, yakni dibagian setelan. Kalau kalian, lebih suka WhatsApp GB
atau WhatsApp utama untuk chatting?. Secara umum, tidak ada perbedaan yang
berarti dalam penggunaan mode gelap di WA GB ini, jadi silakan disesuaikan
dengan kebutuhan masing-masing.
Cara Mengaktifkan Mode Gelap WhatsApp di Android &
iPhone
Pengaktifkan dark mode di WhatsApp
tidak jauh berbeda dengan cara mengaktifkan mode gelap di Facebook. Tak
hanya jenis WhatsApp yang digunakan, penggunaan fitur dark mode ini juga
berlaku sama antara penggunaan perangkat Android seperti HP Oppo, Samsung, Xiaomi
serta iPhone. Berikut ini adalah cara setting mode gelap WhatsApp tanpa
aplikasi.
1.
Silakan buka aplikasi WhatsApp
dan klik tombol “Titik Tiga” yang ada pada bagian pojok kanan atas
2.
Kemudian pilih menu “Setelan”
3.
Klik menu “Chat” yang
didalamnya terdapat fitur untuk mengaktifkan mode gelap WhatsApp
4.
Pilih bagian “Tema”,
disini masih menggunakan tema terang
5.
Untuk menjadi mode dark mode,
silakan pilih opsi “Gelap”
6.
Maka secara otomatis WA kalian
akan berubah warna temanya.
Kenapa Mode Gelap WhatsApp Bisa Hilang?
Ketika sudah nyaman menggunakan mode
gelap di WhatsApp, tiba-tiba fitur tersebut hilang dengan sendirinya. Apakah
dari kalian ada yang mengalami? Apa penyebab hal tersebut?
Mode gelap WhatsApp bisa hilang
disebabkan karena kalian telah memperbaharui (update) aplikasi WA tersebut.
Biasanya, ada perangkat smartphone yang melakukan penginstalan aplikasi secara
otomatis tanpa sepengetahuan penggunanya.
Jadi, pastikan untuk mengecek hal
tersebut, kalian periksa lagi aplikasi WhatsApp-nya. Jika benar sudah di update
otomatis, maka silakan kalian setting kembali dari awal fitur mode gelap
tersebut seperti cara sebelumnya. Karena, jika WhatsApp di update maka akan
berubah ke pengaturan awal.
Kesimpulan
Mode gelap atau dark mode adalah
salah satu fitur dari aplikasi WhatsApp yang diperuntukkan untuk mengatur
pencahayaan agar gelap. Fitur tersebut juga bisa di aplikasikan di WhatsApp GB.
Letak dari mode gelap ini berada di
bagian menu setelan bagian tema. Tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan
untuk mengubah tampilan ke mode gelap, karena sudah disediakan. Jika fitur
tersebut hilang, bisa terjadi karena telah melakukan update. Sehingga solusinya
adalah silakan lakukan kembali pengaturan dark mode.
No comments:
Write Comments