Daftar PayPal tanpa KTP atau rekening di HP (Credit image: PayPal App) |
PayPal adalah salah satu alat
transaksi atau pembayaran selain bank atau jenis dompet digital yang
pada umumnya digunakan. Jika kalian pernah bermain game penghasil uang PayPal di Android, tentu diwajibkan untuk memiliki akun tersebut.
Dengan memiliki akun PayPal dapat
digunakan untuk bertransaksi beli tiket konser BTS via online, belanja
online di beberapa E-Commerce seperti Amazon, Agoda, Ebay, iHerb,
Jomashop, Facebook dan masih banyak lagi. Dari hal ini, tentu sistem transaksi dari
berbagai belahan dunia lebih praktis dan cepat.
Tetapi kalau berdasarkan pengalaman
Review Tech, membuat akun PayPal untuk menerima pembayaran dari luar negeri. kalau
pakai bank dalam negeri seperti BNI, Mandiri, BRI itu masih belum support.
Bagi kalian yang belum punya akun, silakan simak ulasan berikut ini.
Apakah Bisa
Daftar Akun PayPal Tanpa KTP & Rekening?
Untuk mendaftar akun PayPal baru,
kalian bisa melakukannya tanpa KTP atau rekening. Tetapi, harus memilih salah
satu dari opsi ini, yaitu Paspor atau SIM. Sedangkan untuk rekening, itu adalah
bagian opsional (boleh tidak diisi).
Setelah melakukan pendaftaran
menggunakan KTP (menyesuaikan) dan konfirmasi alamat Email untuk mengaktifkan
rekening, maka sudah bisa digunakan untuk transaksi. Misalnya ada teman dari
luar negeri yang ingin mengirimkan uangnya, maka cukup hanya memasukkan nama
akun PayPal kalian.
Hal yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Daftar Akun PayPal
Berdasarkan pengalaman ketika membuat
akun PayPal ini, memang tidak serumit ketika buat akun E-Wallet yang
membutuhkan foto selfie seperti buat akun DANA Premium. Hal yang perlu
kalian persiapkan tentunya adalah nomor handphone dan alamat Email yang aktif.
Nomor handphone tersebut nantinya
dipakai untuk menerima kode OTP dari PayPal. Sedangkan untuk Email tersebut
dipakai sebagai konfirmasi pengaktifan akun. Jadi jangan sampai salah
memasukkan kedua hal tersebut.
Selain itu, tentunya adalah nomor
identitas KTP dengan 16 digit tersebut. Atau bagi yang ingin menggunakan nomor
Paspor dan SIM juga bisa. Untuk selebihnya, kalian hanya mengisikan beberapa
identitas, seperti nama, alamat, kode POS dan lain-lain.
Cara
Daftar Akun PayPal Lewat HP Android & iPhone
Untuk membuat aku PayPal lewat HP
Android, iPhone dan PC (Komputer atau Laptop), bisa menggunakan browser dengan
mengakses situs resmi PayPal Web. Selain itu juga dapat mendaftar akun
PayPal melalui aplikasi yang ada di Google Play Store atau Apps Store.
Pada tutorial ini, Review Tech
menggunakan aplikasi untuk mendaftar, sehingga tidak bisa melakukan
screenshot gambar. Hal ini karena sistem aplikasi PayPal menerapkan
keamanan data. Tetapi kalau lewat browser, baru bisa mengambil screen gambar
tutorialnya. Jadi kalian sesuaikan saja dengan cara daftar PayPal tanpa KTP
dan rekening dibawah ini.
1.
Silakan akses dan install aplikasi
PayPal di
Play Store
2.
Klik tombol “Daftar atau
Login” untuk memulai
3.
Tambahkan nomor telepon seluler
kalian yang aktif untuk dipakai sebagai konfirmasi lewat SMS. Pastikan mengisinya
jangan ada 0, contohnya 081xxxxxx999. Yang benar itu adalah 81xxxxxx999
4.
Masukkan kode OTP yang telah
dikirimkan tersebut
5.
Masukkan Email dan kata sandi
untuk akun baru PayPal kalian
6.
Atur profile akun, misalnya
seperti kewarganegaraan, nama depan, nama belakang, jenis identitas dan tanggal
lahir
7.
Selanjutnya masukkan alamat lokasi
kalian berada
8.
Jika tidak menemukan lokasi
yang tepat, klik saja “Tidak melihat alamat saya”
9.
Masukkan alamat yang tepat
(bebas isi) lengkap dengan kode POS
10. Silakan
centang persetujuan dan persyaratan pengguna
11. Klik
tombol “Setuju dan buat rekening”
12. Jika
diminta untuk menghubungkan kartu debit, silakan diabaikan saja (lewati)
13. Maka
akan muncul selamat datang dan berhasil membuat akun PayPal
14. Selanjutnya
klik tombol “Akun” pada bagian atas
15. Silakan
lakukan konfirmasi lewat Email
16. Buka
Email kalian dan lakukan pengaktifan rekening PayPal
17. Akun
PayPal sudah siap digunakan.
No comments:
Write Comments