Cara mengaktifkan aktivitas teman di Shopee (Credit image: Shopee App) |
Shopee adalah salah satu aplikasi belanja online terbaik dan begitu populer di Indonesia, berbagai fitur yang disajikan
juga begitu banyak. Namun tahukah kalian, kini bisa melihat aktivitas dari
pengguna Shopee dengan mudah, layaknya seperti melihat aktivitas teman di media
sosial seperti Facebook atau Instagram.
Belanja online di Shopee
memang menyenangkan, apalagi jika melihat status dari aktivitas teman. Bagi
yang belum mengaktifkan fitur aktivitas teman, maka harus diaktifkan terlebih
dahulu. Tidak perlu khawatir, karena ini aman dan dapat dinonaktifkan kembali
sesuai keinginan.
Apa Itu Fitur
Aktivitas Teman di Shopee?
Fitur aktivitas teman di Shopee
adalah salah satu layanan yang memungkinkan pengguna dapat melihat aktivitas
teman melalui halaman chat. Perlu diketahui juga, kalian akan melihat aktivitas
teman tersebut jika kedua pengguna saling menyimpan kontak dimasing-masing
ponsel.
Jika kalian menyimpan kontak,
sedangkan teman tidak, itu berarti tidak akan terlihat aktivitas teman
tersebut. Fitur aktivitas teman pada Shopee ini nantinya dapat terhubung
otomatis dengan teman di Facebook. Jadi, jika menyalakan fitur ini, maka kalian
akan melihat beberapa status produk yang telah dibeli.
Apa Saja yang Bisa Dilihat pada Aktivitas Teman?
Fitur-fitur di Shopee memang beragam,
mulai dari cara tawar harga di Shopee agar lebih murah, menghapus riwayat pemesanan Shopee, hingga mengaktifkan aktivitas teman. Jika
menyalakan fitur aktivitas teman, apa saja yang bisa dilihat?
Layanan aktivitas teman dalam bentuk
status di halaman chat dapat memunculkan beberapa tipe konten. Berikut ini
adalah beberapa hal yang akan terlihat jika mengaktifkan fitur aktivitas teman
Shopee.
1.
Penilaian dan ulasan produk
2.
Produk yang dibeli
3.
Teman yang baru bergabung di
aktivitas teman
4.
Ketika kamu dan teman kalian
mengganti profil
5.
Ketika kamu dan teman kalian
menyukai sebuah penilaian produk.
Apakah Bisa Membatasi Siapa yang Melihat Aktivitas
Teman?
Setelah mengaktifkan fitur aktivitas
teman di Shopee, kalian dapat mengatur kembali bagian-bagian yang ingin
dibatasi. Misalnya, kalian tidak ingin terlihat terkait penilaian produk, maka
bisa dinonaktifkan pada fitur pengaturan.
Begitu juga dengan pembatasan dengan
siapa saja yang bisa melihat aktivitas teman. Jika merasa tidak nyaman dengan
teman tertentu, maka dapat mengatur dengan fitur blokir, yang ada pada bagian
menu pengaturan aktivitas teman. Tidak hanya itu saja, berbagai topik sensitif
tidak akan muncul pada halaman aktivitas.
Cara Mengaktifkan Aktivitas Teman di Shopee
Untuk mengaktifkan layanan aktivitas
teman di aplikasi Shopee, caranya begitu mudah. Cukup melalui halaman chat,
maka fitur ini bisa kalian temukan. Untuk lebih jelas, berikut adalah cara
mengaktifkan aktivitas teman di Shopee lewat hp Android atau iPhone, khusus
untuk Shopee Web masih belum tersedia.
1.
Silakan buka aplikasi Shopee
kalian
2.
Pada halaman utama, klik tombol
“Chat” dibagian atas. Atau bisa melalui tombol "Saya" >>> "Chat"
3.
Selanjutnya pilih menu “Aktivitas
Teman”
4.
Silakan klik tombol “Aktifkan
Sekarang”
5.
Jika sudah, maka kalian sudah
berhasil mengaktifkan fitur aktivitas teman dan siap digunakan untuk melihat
status teman kalian.
Kenapa Fitur Aktivitas Teman di Shopee Tidak Muncul?
Salah satu alasan kenapa fitur aktivitas
teman ini tidak muncul di Shopee, karena kalian menggunakan Shopee Web. Oleh sebab
itu, pastikan untuk mengaksesnya via aplikasi yang terinstal lewat Play Store
atau Apps Store.
Dan terkadang, fitur pengaturan aktivitas
teman tersebut akan muncul jika kalian telah mengaktifkan. Jadi, jika belum
mengaktifkan, maka sudah pasti tidak akan muncul. Hal lainnya yang jadi
alternatif, pastikan untuk selalu update aplikasi Shopee ke versi terbaru.
No comments:
Write Comments