DMCA.com Protection Status 3 Cara Aktifkan Facebook Protect (SMS, Autentikasi & Kunci) - Review Teknologi Sekarang

Monday, 5 September 2022

3 Cara Aktifkan Facebook Protect (SMS, Autentikasi & Kunci)

Cara mengaktifkan Facebook Protect melalui SMS nomor hp, aplikasi Google Authenticator atau Kunci Keamanan di HP Android, iPhone dan Laptop.

Daftar Isi Bacaan [Tampil]
cara mengaktifkan facebook protect di hp dan laptop
Mengaktifkan fitur Facebook Protect di HP / PC
(Credit image: Facebook.com)

 

Keamanan media sosial saat ini memang menjadi perhatian diberbagai pengguna, karena sudah banyak yang mengalami peretasan (hacker), salah satunya di Facebook. Hal ini tentunya sangat merugikan, terlebih lagi jika disalah-gunakan. Bahkan ada yang sampai di hack dengan merubah kata sandi, sehingga tidak bisa dikembalikan. 

 

Keamanan akun Facebook ini tidak hanya untuk para tokoh publik (paling rawan), tetapi juga untuk semua pengguna medsos. Oleh sebab itu, pihak FB memberikan layanan dengan nama Facebook Protect.

 

Bagi yang belum mengaktifkan layanan tersebut, silakan lakukan segera. Bahkan Facebook akan menonaktifkan jika pengguna tersebut tidak mengaktifkan sampai batas waktu tertentu (cek di notifikasi). Untuk lebih jelas terkait Facebook Protect ini, silakan simak ulasan berikut.

 

 

 

Apa Itu Facebook Protect?

Facebook Protect adalah salah satu layanan yang diberikan oleh platform media sosial Facebook, yang digunakan untuk melindungi keamanan akun. Hal ini dilakukan agar akun tersebut lebih kuat seperti autentikasi dua faktor, bahkan dapat memantau potensi ancaman peretasan.

 

Untuk melindungi akun Facebook, selain FB Protect juga bisa menggunakan layanan lainnya. Contohnya adalah menyembunyikan daftar teman, melakukan verifikasi centang biru Facebook dan lain-lain. Hal ini juga berkaitan dengan data privacy yang harus dijaga.

 

Facebook yang saat ini menaruh perhatian besar dalam hal keamanan, banyak sekali pengguna-pengguna yang dinonaktifkan (terkunci). Entah karena melanggar pedoman komunitas atau terlalu lama tidak aktif. Jika ada yang mengalami hal ini, bisa coba ikuti panduan cara membuka akun Facebook yang terkunci.

 

 

 

Jenis Metode Keamanan Facebook Protect

Melalui halaman terkait informasi Facebook Protect, ada 3 jenis metode yang dapat dipilih untuk melindungi akun. Diantaranya adalah autentifikasi dua faktor dengan aplikasi , pesan teks (SMS) dan kunci keamanan.

 

Jika akun FB kalian memenuhi syarat, maka akan mendapatkan notifikasi untuk segera melakukan protect. Pastikan yang mengirimkan pesan atau notifikasi tersebut adalah benar-benar dari pihak Facebook dengan email resmi security@facebookmail.com . Jika selain alamat email tersebut, silakan diabaikan saja.

 

Untuk yang memakai aplikasi autentifikasi login, maka terlebih dahulu harus menginstal aplikasi pihak ketiga seperti Google Authenticator (Pengesahan Google) atau bisa lewat Duo Mobile dengan mengakses di Play Store / Apps Store. Antara aplikasi dan layanan Facebook Protect akan terkoneksi, yang nantinya memberikan akses kode untuk dijadikan verifikasi.

 

Jika menggunakan pesan teks atau SMS, maka kalian akan menerima SMS yang berisikan 6 digit, khusus setiap kali ketika ada yang mencoba login ke akun Facebook dari perangkat seluler atau browser. Pastikan nomor handphone yang digunakan aktif (tidak kadaluwarsa). Sudah disediakan fitur untuk menambahkan no hp, bagi yang ingin mengubahnya.

 

Opsi ketiga dapat menggunakan kunci keamanan, yang merupakan salah satu layanan autentikasi dua faktor untuk menjaga keamanan Facebook. Jenis kunci bisa digunakan dengan memasangnya ke Port USB. Jika menggunakan layanan ini, pastikan kompatibel.

 

Dari ketiga metode keamanan autentikasi dua faktor ini, pihak Facebook merekomendasikan menggunakan aplikasi autentikasi, yakni dengan memakai seperti Google Authenticator. Untuk yang tidak ingin ribet, bisa memilih pakai metode SMS dengan nomor hp. Cara ini lebih mudah, cepat dan simpel (tetap aman).

 

 

 

Cara Mengaktifkan Fitur Facebook Protect di HP atau PC

Selain bisa mengubah nama profil dan mematikan status online, kalian bisa menggunakan layanan pengaktifan fitur Facebook Protect di hp Android, iPhone hingga desktop (Laptop / Komputer). Biasanya kalian akan mendapatkan notifikasi otomatis tentang hal ini, jadi silakan dicek.

 

Atau bisa secara sukarela melakukan proteksi akun Facebook ini dengan cukup mudah. Untuk lebih jelas, berikut langkah-langkah untuk mengaktifkan fitur Facebook Protect di smartphone atau laptop. Pada tutorial ini, Review Tech menggunakan perangkat Android, bagi yang desktop silakan disesuaikan.

 

1.  Silakan buka pesan notifikasi fitur Facebook Protect tersebut dan klik lanjutkan

2.  Jika tidak ada notifikasi, silakan klik menu “Profil” >>> pilih “Pengaturan & Privasi” >>> “Pengaturan” >>> klik “Keamanan dan Login

3.  Klik tombol “Aktifkan Sekarang” atau menu “Selanjutnya” untuk memulai proses protect

fitur facebook protect terbaru


4.  Klik tombol “Perbaiki Sekarang

facebook protect untuk keamanan akun


5.  Pilih tombol “Aktifkan

aktifkan layanan facebook protect di hp


6.  Pilih salah satu metode keamanan yang digunakan, misalnya lewat SMS nomor hp

metode keamanan facebook protect


7.  Masukkan atau pilih nomor hp yang aktif

autentikasi facebook lewat sms nomor hp


8.  Buka pesan SMS yang masuk berupa kode 6 digit

9.  Masukkan kode SMS tersebut untuk menyelesaikan autentikasi dua faktor

autentikasi fitur facebook protect lewat nomor hp


10.  Klik tombol “Selesai” untuk mengkonfirmasi

proses autentikasi facebook protect berhasil


11.  Maka secara otomatis akun FB kalian sudah menerapkan layanan keamanan Facebook Protect.

 

 

 

Tidak Bisa Mengaktifkan Facebook Protect

Saat melakukan proses pengaktifan Facebook Protect, ada beberapa pengguna yang tidak bisa melakukannya. Hal ini karena sistem error atau kalian salah dalam melakukan input data.

 

Biasanya yang agak sedikit susah adalah menggunakan aplikasi autentikasi dua faktor lewat aplikasi Google Authenticator. Saat melakukan scan kode QR, terjadi tidak sinkron antara data tersebut. Biasanya karena salah dalam melakukan scan kode, atau memang error. Oleh sebab itu, Review Tech merekomendasikan menggunakan SMS saja, karena lebih mudah dan tidak ribet.

No comments:
Write Comments