Cara melihat tipe atau model hp Oppo (Sumber gambar: reviewsteknologiku.tech) |
Melihat tipe atau model HP Oppo
biasanya digunakan untuk mengecek perangkat yang ingin nantinya dimodifikasi
atau untuk kompatibilitas perangkat. Seperti yang kita ketahui, setiap versi
dan tipe smartphone Oppo ini memiliki fitur yang berbeda-beda.
HP Oppo A57, A17, A16, A3S, A5S, Reno,
Reno Pro dan lain sebagainya tersebut terdapat spesifikasi yang berbeda.
Misalnya kalian ingin mengganti bagian tertentu pada hp, maka harus
menyesuaikan dengan tipenya.
Ada berbagai cara yang bisa dilakukan
untuk melihat tipe HP Oppo, mulai dari lewat pengaturan ponsel, IMEI, kode dial
(panggilan darurat), aplikasi pihak ketiga seperti CPU-Z, hingga yang paling
mudah dengan melihat langsung di belakang hp. Untuk lebih jelas, silakan simak
ulasan berikut.
Mengecek Tipe HP
Oppo di Pengaturan Ponsel
Cara yang paling aman, mudah dan
simpel untuk mengecek tipe HP Oppo berbagai versi adalah melalui pengaturan
ponsel. Fitur pengaturan tersebut, selain untuk cek model Oppo, juga bisa untuk
mengganti tema, menambah RAM, ganti tulisan ponsel dan lain sebagainya. Berikut
adalah langkah-langkah melihat model Oppo di pengaturan ponsel.
1.
Buka
menu pengaturan atau menu setting ponsel
2.
Geser
ke bawah dan cari “Tentang Perangkat”
3.
Maka
akan muncul model atau tipe hp Oppo kalian. Ini adalah salah satu contoh tipe
model HP Oppo Reno 4 Pro
Cek Tipe HP Oppo dengan Aplikasi CPU Z
Cara kedua yang bisa digunakan untuk
melihat tipe HP Oppo adalah menggunakan aplikasi CPU-Z. Bagi yang belum tahu,
aplikasi tersebut adalah salah satu platform yang bisa digunakan untuk mengecek
tentang perangkat (device) dengan lengkap.
Penggunaan platform CPU-Z untuk
mengecek model HP Oppo ini biasanya digunakan ketika hp kalian dalam keadaan
terkunci. Untuk cara menggunakan, silakan terlebih dahulu download aplikasiCPU Z di Google Play Store atau Apps Store. Setelah download, silakan buka
dan cari pada bagian menu “Device”. Maka secara otomatis akan muncul
berbagai informasi tentang ponsel kalian, termasuk tipe hp akan terlihat.
Cara cek tipe hp Oppo dengan CPU-Z (Credit image: Google Play Store) |
Melihat Tipe Oppo Pada Bagian Belakang HP
Cara cepat untuk cek tipe hp Oppo
adalah pada bagian belakang HP. Silakan kalian balik-kan smartphone, dan cari
pada label tipe. Biasanya akan muncul pada bagian belakang tersebut, termasuk
juga nomor IMEI 1 dan 2.
Jika deskripsi tipe Oppo tidak
terlihat di belakang hp, biasanya ada dibagian dalam casing kartu. Setiap
smartphone Oppo memiliki penempatan model yang beragam, ada yang diluar dan
juga di dalam. Silakan disesuaikan dengan tipe ponsel yang kalian gunakan.
No comments:
Write Comments