Mengatasi Mode Profesional Facebook tidak muncul (Sumber gambar: reviewsteknologiku.tech) |
Mode Profesional di Facebook adalah
salah satu fitur untuk bisa mendapatkan uang dari upload konten video. Fitur
tersebut berupa dasbor penghasilan dan juga analitik konten, yang letaknya ada
di bagian halaman utama profil FB.
Mengaktifkan Mode Profesional Facebook memang cukup mudah, tetapi ada juga beberapa
penggunana yang mengalami masalah seperti tidak muncul. Jika ingin benar-benar mendapatkan uang dari internet lewat Facebook, maka masalah itu harus segera di atasi.
Untuk lebih jelas, berikut penyebab dan cara mengatasinya.
Penyebab Mode
Profesional facebook Tidak Muncul
Saat ini, fitur Mode Facebook Pro
sudah bisa diterapkan di versi Lite atau Standar. Silakan bisa dilihat dibagian
fitur “Titik tiga” dibawah sampul Facebook >>> kemudian klik “Aktifkan
Mode Profesional”. Jika fitur tersebut tidak muncul, berikut beberapa
penyebabnya di hp Android, iPhone atau PC (laptop / komputer).
Umur Masih Dibawah 18 Tahun
Salah
satu syarat untuk mengaktifkan Facebook Pro adalah pengguna masih
berumur minimal 18 tahun, jika dibawah itu maka belum bisa memunculkan fitur
Mode FB Pro. Oleh sebab itu, kalian pastikan batasan umur tersebut di akun
pengguna Facebook.
Belum Update Aplikasi & Hapus
Cache Facebook
Jika
umur pengguna Facebook itu sendiri berusia 18 tahun, tetapi tidak juga muncul
fitur Mode Profesional, maka bisa terjadi akibat aplikasi yang tidak versi
terbaru. Jika suatu aplikasi tidak diperbarui, sudah tentu akan ketinggalan
fitur yang telah di rilis oleh Meta sebagai pengembang aplikasi Facebook.
Melanggar Pedoman Komunitas dan
Persayaratan Monetisasi
Jika
pengguna Facebook pernah melanggar Pedoman Komunitas dan Persyaratan Menetisasi Konten, maka fitur Mode Profesional tidak akan muncul. Akun tersebut
ditangguhkan beberapa waktu untuk bisa menampilkan fitur monetisasi ini.
Biasanya yang paling riskan itu adalah kalian share konten negatif atau
berbahaya.
Cara Mengatasi Mode Profesional Facebook yang Tidak
Muncul
Mode Profesional di Facebook yang
tidak muncul, dapat dipulihkan kembali agar bisa menggunakan fitur monetisasi
tersebut. Walaupun cukup sulit, tetapi beberapa tips dan alternatif ini bisa
menjadi solusi yang bisa dicoba.
Update Aplikasi Facebook
Semakin
lama tidak pernah melakukan update aplikasi Facebook, maka fitur-fitur
yang telah dirilis oleh platform Meta tidak akan didapat. Oleh sebab itu,
silakan kalian update aplikasi Facebook (versi Lite atau Standar) melalui
Google Play Store atau Apps Store.
Hapus Cache Facebook
Jika
update aplikasi Facebook masih belum bisa memunculkan fitur Mode Profesional,
maka lanjutkan dengan menghapus cache aplikasi. Hal ini dilakukan untuk
menyegarkan kembali atau refresh data-data pengguna yang sebelumnya pernah
diakses. Sehingga halaman Facebook kembali seperti semula, berbagai file-file
sampah akan dihapus terlebih dahulu.
Laporkan Masalah ke Opsi Bantuan dan
Dukungan
Jika
semua cara telah dilakukan, tetapi fitur Mode Profesional Facebook tidak muncul
di profil utama, maka bisa laporkan masalah tersebut ke pihak Facebook. Silakan
bisa menghubungi Opsi Bantuan dan Dukungan Facebook dan jelaskan
permasalahan yang terjadi terkait fitur Mode Pro FB dengan menggunakan bahasa
Inggris.
No comments:
Write Comments