DMCA.com Protection Status Cara Daftar BUMN 2025 (Buat Akun & Daftar Riwayat Hidup) - Review Teknologi Sekarang

Sunday, 9 March 2025

Cara Daftar BUMN 2025 (Buat Akun & Daftar Riwayat Hidup)

Cara daftar BUMN 2025 mulai dari pembuatan akun, hingga mengisi daftar riwayat hidup seperti data diri, pendidikan, alamat, sertifikat format PDF.

Daftar Isi Bacaan [Tampil]
cara daftar bumn 2025 buat akun dan isi daftar riwayat hidup
Daftar akun BUMN dan mengisi daftar riwayat hidup
(Credit image: rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id)

 

Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 telah dimulai dan menyesuaikan dengan jenis pelamar (Reguler, Disabilitas dan Orang Asli Papua). Untuk Reguler sendiri telah dimulai dari tanggal 7 Maret (pembuatan akun) dan tanggal 10 Maret baru bisa memilih posisi yang dilamar.

 

Bagi yang belum mendaftar RBB BUMN 2025 di website resmi FHCI, silakan bisa ikuti panduan singkat ini. Jangan kaget, terkadang website RBB BUMN 2025 mengalami error dan tidak bisa diakses. Untuk cara buat akun dan isi daftar riwayat hidup bisa simak ulasan ini.


 Tambahan untuk persiapan Tes, kalian bisa siapkan dari sekarang seperti buku RBB BUMN terbaru, aplikasi bimbel online, hingga latihan tryout gratis yang bisa dicoba. Dengan latihan itu, kalian bisa lebih maksimal dan lebih siap.

 

 

Cara Buat Akun BUMN 2025

Hal pertama yang harus dilalui untuk nantinya bisa ikut Tes Tahap 1 (TKD dan AKHLAK) adalah membuat akun. Pastikan telah menyiapkan akun Gmail yang aktif dan berikut adalah caranya.

 

1.    Buka web Rekrutmen Bersama BUMN 2025

2.    Masukkan nama lengkap, nomor telepon, email dan password. Agar tidak terjadi kendala, disarankan pakai Gmail (Goole Mail). Belum punya Gmail? Buat akun Gmail di hp

buat akun bumn 2025 pakai gmail


3.    Jika sudah, lanjutkan dengan pilih jenis rekrutmen (Reguler/Disabilitas/Orang Asli Papua)

4.    Silakan centang semua untuk mengkonfirmasi

5.    Klik tombol “Daftar” untuk memproses pendaftaran

6.    Centang form persetujuan >>> Saya Setuju >>> Kirim

pendaftaran akun bumn 2025 dan verifikasi


7.    Muncul notifikasi dan pilih “Ya daftar sekarang”

8.    Maka akan diarahkan ke form pengisian daftar riwayat hidup.

 

 

 

Cara Mengisi Daftar Riwayat Hidup BUMN 2025

Daftar riwayat hidup pada pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 meliputi beberapa sub bagian. Untuk penjelasan dan apa saja yang harus di isi, berikut ulasan singkatnya (untuk menambahkan, klik tombol Plus).

 

Saat mengupload dokumen seperti KTP, Ijazah, Transkrip Nilai, Sertifikat, semuanya memiliki size maksimal 1 Mb. Oleh sebab itu, jika file kalian melebihi kapasistas maka bisa kompres PDF atau kompres JPEG menjadi kecil (tapi jangan sampai buram).

melengkapi daftar riwayat hidup pendaftaran bumn


1.    Data Diri : No KTP, Nama lengkap, email, agama, hingga tempat lahir

2.    Pendidikan: IPK, NIM, tanggal ijazah, jurusan, jenis perguruan tinggi (Transkrip Nilai dan Ijazah wajib di upload sebagai verifikasi).

upload dokumen ijazah saat daftar bumn


3.    Alamat: sesuaikan dengan KTP

4.    Pengalaman Kerja: sesuaikan dengan pengalaman kalian (isi saja)

5.    Pengalaman Organisasi: HMJ, Senat, BEM, dan lain-lain

6.    Keluarga : bisa ibu atau bapak

7.    Media sosial: cek nama username medsos kalian

8.    Bahasa Asing: seperti TOEFL jika ada

9.    Sertifikat / Pelatihan: jika ada

10. Prestasi: isi jika ada

11. Dokumen Kelengkapan: KTP (format JPEG, maks 1 MB), SKCK (optional/ file PDF, Maks 1 MB), CV (optional/ PDF, maks 1 MB), Portofolio (file PDF, maks 1 MB), Dokumen tambahan (bahasa Inggris dan sertifikat jadi satu), Surat Rekomendasi (Maks 1MB, PDF)

 

 

 

Cara Foto Wajah Saat Daftar BUMN 2025

ambil foto wajah verifikasi rekrutmen bersama bumn 2025


Selanjutnya klik tombol “Lengkapi Riwayat Hidup” yang ada dibagian paling bawah. Maka nanti akan diarahkan ke fitur foto wajah untuk verifikasi akun pendaftaran BUMN. Verifikasi tersebut nantinya akan dipakai atau dicocokkan saat melakuka Trial Test.

 

Secara umum, untuk melakukan verifikasi wajah ini pastikan kalian berada di ruangan yang tidak terlalu gelap. Pastikan kamera laptop hidup dengan normal. Untuk panduan lengkap, silakan cek di cara fotowajah di RBB BUMN dan ikuti tips jika kamera error saat daftar BUMN.

 

 

Lamar Lowongan Karir BUMN 2025

lamar lowongan daftar bumn 2025


Khusus untuk pelamar Reguler dan Disabilitas, untuk klik apply lowongan kerja mulai dari tanggal 10-16 Maret 2025. Jika belum waktunya, maka tidak bisa klik tombol tersebut.

 

Ketika sudah mendaftar dengan apply posisi, maka akan diminta verifikasi lagi. Jika sudah, maka tunggu informasi mengenai kelolosan peserta dan apakah melaju ke tajap selanjutnya untuk tes atau tidak. Semoga kalian beruntung ya nanti dan menjadi pegawai BUMN 2025.

No comments:
Write Comments

Note: only a member of this blog may post a comment.